Home » » Cara Buat Efek HDR menggunakan Android

Cara Buat Efek HDR menggunakan Android


Kali ini Kameradroid akan membagi tips untuk melakukan editing pada gambar yang diambil dengan kamera android agar bisa mendapatkan efek HDR. Apa itu HDR? Secara teknik HDR (High Dynamic Range ) adalah suatu keadaan atau proses pembuatan foto yang mengandung rentang Dynamic Range yang besar atau agar mudah dimengerti HDR bisa disebut gambar yang memiliki perbedaan ”terang” dan yang “gelap” sangat besar, disebut rentang exposure dinamis. Tujuan dari HDR itu sendir memunculkan pola- pola unik pada gambar, seperti pola awan yang berbaris atau tekstur gambar yang lebih terlihat jelas. Untuk melakukan proses HDR biasanya para fotografer menggunakan 3 cara berikut ini :
  • Multi-Exposure: Membuat beberapa foto yang sama tapi berbeda exposure. (Bracketing).
  • Merge: Gabungkan foto-foto itu dengan Merge HDR.
  • Tone-Map: Lakukan Tone Map terhadap gabungannya untuk mengatur Tone terang gelapnya.
Itu dilakukan dengan editing tool di PC seperti Photoshop.
Lalu muncul pertanyaan. Bagaimana kita bisa mendapatkan file gambar yag nantinya bisa kita jadikan HDR? Jawabannya adalah kalau ada keadaan alam atau potret atau apapun di dunia ini yang mengandung perbedaan gelap dan terang yang sangat besar (Dynamic Range besar) anda bisa membuat foto HDR terhadap keadaan itu. Tidak selalu harus siang hari, juga malam hari banyak keadaan yang mengandung HDR.
Cukup ya pembahasannya kita kembali ke topik. Apakah dengan menggunakan smartphone android kita dapat membuat file foto HDR? Tentu bisa, sekarang di Play Store banyak sekali aplikasi pendukung untuk membuat file HDR. Untuk post processing images atau pengolahan gambar yang telah ada di dalam sdcard kita dapat menggunakan Camera Zoom FX , Pro HDR Camera , HDR Camera dan PicSay . Sedangkan untuk In Camera Processing atau proses pengolahan yang dilakukan setelah objek gambar tersebut diambil dari kamera dapat menggunakan Camera360 Ultimate. Pada artikel ini kita melakukan editing menggunakan PicSay dan Camera360 Ultimate .
Berikut langkah – langkah melakukan editing HDR menggunakan PicSay.

1.Tentu saja buka PicSay nya, kalo yang belum menginstallnya dapat diunduh di PlayStore. 2.Kemudian pilih gambar yang akan dijadikan HDR. Setelah gambar terpilih maka pilihlah menu 3.Effect yang ada di bagian bawah gambar.
rizkyrf

4. Setelah memilih Effect maka akan muncul banyak pilihan
rizkyrf

5.Effect kita pilih efek Faux HDR Lalu tinggal kita atur menggunaan slider yang ada di bawah gambar sesuai selera unuk mendapat kan gambar yang diinginkan,
setelah selesai pilih gambar centang hijau di pojok kanan atas.
rizkyrf

6.Setelah dirasa cukup mengatur slider di atas kita juga bisa mengatur contrast agar gelap terang pada gambar lebih terlihat jelas dengan cara memilih menu Adjust caranya juga hampir sama dengan langkah 6.
rizkyrf

rizkyrf

7.Pada gambar di atas sudah terlihat pola awan dan tekstur awannya jika dirasa kurang kita juga bisa mengatur rentang warna RGB untuk menonjolkan warna nya. Oke sudah cukup sekarang tinggal menyimpannya di SD Card dengan memilih menu Export kemudian pilih Save Picture to Album pilih albumnya dan done!
rizkyrf

rizkyrf

Berikutnya Langkah – Langkah mengambil gambar HDR dengan Camera360 Ultimate .
1.Buka Camera360 Ultimate , jika belum terinstall dapat diunduh di PlayStore
2.Pilih gambar tongkat wizard untuk memilih efek

rizkyrf

3. Kemudian Pilih HDR.
rizkyrf


4. Kemudian mulai mengambil gambar, jika gambar telah diambil maka akn muncul beberapa pilihan efek HDR yang telah disediakan, pilih sesuai keinginan dan kemudian pilih save dan done!

Berikut ini contoh hasil gambar HDR dengan Camera360 yang telah diupload

sumber kameradroid.com
Share this article :

0 komentar:

Ping your blog, website, or RSS feed for Free Check PageRank
 
Support : Owner | Privacy Policy | Sitemaps
Copyright © 2013. Tips and Trick - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger